Chemical Peeling - Abdi Waluyo Hospital
Februari 10, 2022

Chemical Peeling

Editor RS Abdi Waluyo
Chemical Peeling adalah prosedur perawatan kulit dengan mengoleskan cairan kimiawi khusus ke kulit untuk mengangkat / mengelupaskan lapisan kulit terluar untuk membantu pertumbuhan sel kulit baru. Chemical peeling sering digunakan untuk merawat keriput, perubahan warna kulit / flek wajah, dan bekas jerawat. Peeling bisa dilakukan dengan kombinasi prosedur kosmetik lainnya, dan bisa dilakukan untuk kedalaman kulit yang berbeda pula. Chemical peeling untuk lapisan kulit yang dalam hasilnya akan lebih nyata tetapi juga perlu waktu penyembuhan yang lebih lama.

Tujuan Peeling

Mengelupaskan / eksfoliasi kulit mati untuk meregenerasi dan memperbaiki keindahan kulit wajah secara aman.

Manfaat Peeling

  • Memperbaiki tekstur dan mengatasi penuaan kulit
  • Mengurangi kerutan kulit
  • Meningkatkan regenerasi sel kulit
  • Mengurangi hiperpigmentasi atau flek hitam
  • Menyamarkan bekas jerawat
  • Mengurangi komedo
  • Merangsang pembentukan kolagen

Jenis Chemical Peeling

Chemical peeling dibedakan menjadi 3 berdasarkan tingkat kedalamannya:

  • Ringan (light chemical peeling): peeling ringan menargetkan eksfoliasi lapisan terluar kulit (epidermis), umumnya digunakan untuk merawat garis keriput tipis, jerawat, kulit kering, dan warna/tone kulit wajah.
  • Sedang (medium chemical peeling): peeling sedang menargetkan eksfoliasi lapisan kulit dari epidermis hingga lapisan teratas dari dermis (lapisan tengah kulit), bisa digunakan untuk merawat keriput, bekas jerawat, dan warna/tone kulit wajah. Prosedur ini perlu diulang untuk mencapai atau mempertahankan hasil kulit yang diinginkan.
  • Dalam (deep chemical peeling): peeling dalam menargetkan eksfoliasi kulit yang lebih dalam. Dokter bisa menyarankan peeling dalam untuk merawat jaringan parut atau bekas jerawat/luka, keriput yang lebih dalam, atau lesi pra-kanker. Umumnya prosedur ini tidak dilakukan berulang untuk mencapai hasil tertentu yang diharapkan.

Efek Samping Peeling

  • Kulit kemerahan, scabbing / terkelupas, bengkak. Hal ini adalah efek samping yang umum terjadi sebagai bagian dari proses penyembuhan kulit. Lamanya bervariasi, bisa berlangsung mingguan sampai bulanan tergantung jenis kedalaman peeling.
  • Perubahan warna kulit. Warna kulit bisa menjadi lebih gelap (hiperpigmentasi) atau lebih terang (hipopigmentasi) dari sebelumnya. Hiperpigmentasi lebih sering pada peeling ringan, sementara hipopigmentasi pada peeling Efek samping perubahan warna kulit umumnya terjadi pada pasien berwarna kulit gelap.
  • Setelah peeling, bisa terjadi infeksi baik bakteri, virus, jamur, apabila kulit tidak dirawat bersih. Pada orang dengan penyakit herpes, bisa terjadi flare / kekambuhan herpes kulit.
  • Scarring / pembentukan jaringan parut. Meskipun sangat jarang, chemical peeling mungkin menyebabkan bekas terutama pada wajah area bawah. Dokter akan meresepkan obat untuk mengatasi hal ini.

Apa yang Perlu Diperhatikan Sebelum Chemical Peeling?

Sebelum melakukan chemical peeling, konsultasi dahulu dengan dokter spesialis kulit. Dokter Anda akan mereview riwayat medis Anda terlebih dahulu, melakukan pemeriksaan fisik, dan mendiskusikan masalah dan target yang Anda harapkan. Dari situlah dokter akan menentukan regimen program peeling Anda yang sesuai. Sebelum dilakukan chemical peeling, dokter mungkin menyarankan Anda untuk memakai krim tertentu dan menghindari jenis obat / kosmetik tertentu.

Prosedur Chemical Peeling

Tergantung jenis peeling yang akan dilakukan berdasarkan tingkat kedalamannya, dokter Anda akan melakukan prosedur yang berbeda. Namun secara umum dokter akan mengaplikasikan cairan kimiawi ke kulit Anda. Khusus untuk peeling dalam, dokter akan menyarankan Anda untuk diberikan cairan infus dan denyut jantung Anda akan dipantau. Umumnya prosedur peeling berlangsung sekitar 30 – 90 menit.

Apa yang Perlu Diperhatikan Sesudah Chemical Peeling?

  1. Kulit yang di-peeling akan lebih merah, tampak iritasi, atau bengkak (tergantung kedalaman peeling)
  2. Hindari menggosok/menggaruk kulit
  3. Oleskan krim kulit sesuai dengan petunjuk dokter
  4. Hindari paparan sinar matahari secara langsung
  5. Menggunakan tabir surya maupun pelembab secara teratur sesuai petunjuk dokter
  6. Hindari penggunaan produk eksfoliasi kulit setelah peeling
  7. Hindari produk kosmetik / make up tertentu selama beberapa waktu sesuai petunjuk dokter

 


Unduh Brosur


Sumber:

https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/chemical-peel/about/pac-20393473

https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/chemical-peels-at-home

 

 

Chat with us